M. Bagus Setiyo Bakti Mendapatkan Penghargaan Sebagai Wisudawan TA Terbaik

  Kamis, 24 Maret 2016 - 16:15:34 WIB   -     Dibaca: 35 kali

M. Bagus Setiyo Bakti wisudawan Teknik Informatika Fakultas Teknik (FT) Untag Surabaya mendapat penghargaan dari Rektor Untag Surabaya sebagai wisudawan  Strata 1 (S1) Tugas Akhir (TA) terbaik, Sabtu (14/3/2015). Adapun TA Bagus yaitu Membuat Kalkulator Zakat dan Waris Menurut Hukum Islam Berbasis Android.

Ide Bagus untuk membuat aplikasi tersebut dia temukan saat melihat banyak kasus perebutan harta waris di media televisi.  “ Banyak kasus perebutan kasus di TV, kemudian saya nyari referensi, tanya-tanya ke ahlinya, akhirnya ketemu rumusnya,” kata Bagus.

Memang aplikasi seperti yang dibuat Bagus sudah ada tetapi masih sulit dipahami oleh masyarakat berbeda dengan aplikasi yang dibuat olehnya. “ Untuk program ini memang sudah ada contohnya tetapi tidak banyak orang yang tahu dan untuk  prosesnya juga sulit dimengerti. Sedangkan aplikasi yang saya buat ini lebih simple dan banyak sumbernya, sehingga mudah dipahami oleh orang awam,” tambah Bagus.

Lanjut pria kelahiran Sidoarjo, 4 November 1991 ini. “ Akhir-akhir ini banyak aplikasi android yang digunakan oleh masyarakat dan aplikasi android tidak terlalu berat. Sehingga saya tertarik membuat TA berbasis android,”

Tujuan Bagus membuat aplikasi tersebut adalah untuk mempermudah dalam hal perhitungan warisan. Selain itu di aplikasinya juga dilengkapi contoh kasus, langkah-langkah membuat perhitungan, bagaimana menyiapkan data, dan mengolahnya itu bagaimana. “ Saya berharap aplikasi yang saya buat ini bisa membantu hakim waris dalam pembagian dan masyarakat yang ingin belajar waris,”

Dalam proses pembuatan aplikasinya itu Bagus harus rela bolak-balik ke kantor kementerian agama Jawa Timur guna memperoleh data yang relevan dengan aplikasi yang dia buat. “ Sulitnya membuat aplikasi ini adalah menyatukan antara kebenaran di Al-quran dan hadistnya, tetapi Alhamdulillah saya dibantu oleh Kementerian Agama Jawa Timur yang bertempat di Surabaya,”

Menariknya aplikasi yang Bagus buat ini adalah data ahli waris dibuat pohon keluarga untuk mempermudah orang melihat mana kakek, cucu, hingga cicit, tujuannya memudahkan untuk input data.

“ Pinginnya aplikasi ini akan saya upload, sehingga harapannya bisa bermanfaat sesuai dengan kebutuhan. Nanti, akan saya siapkan kontak pula yang bisa dihubungi dengan tujuan jika ada masyarakat yang bertanya bisa langsung ditanggapi atau bahkan memberikan saran demi pengembangan aplikasi, saya sangat senang,” tutup Bagus.

Sumber Berita: warta17agustus.com